Bagi kamu yang bercita-cita untuk mengarungi samudera dan menjadikan dunia pelayaran sebagai karier, Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang bisa menjadi pilihan tepat. PIP Semarang adalah salah satu institusi pendidikan pelayaran terkemuka di Indonesia yang mencetak taruna-taruna berkualitas di bidang kemaritiman.
Namun, sebelum kamu memutuskan untuk mendaftar, ada beberapa hal penting yang perlu kamu ketahui tentang proses penerimaan calon taruna PIP Semarang. Yuk, simak ulasan lengkapnya!
Apa Itu PIP Semarang?
Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang adalah perguruan tinggi vokasi di bawah Kementerian Perhubungan yang fokus pada pendidikan dan pelatihan di bidang pelayaran.
PIP Semarang menawarkan program studi seperti Nautika (Pelaut), Teknika (Mesin Kapal), dan Ketatalaksanaan Pelayaran Niaga. Lulusannya siap bekerja di industri pelayaran nasional maupun internasional.
Program Studi di PIP Semarang
1. Diploma IV (D-IV) Nautika
Program studi Nautika di PIP Semarang dirancang untuk mencetak perwira di bagian dek kapal, seperti Nahkoda atau Mualim. Taruna akan mempelajari berbagai aspek navigasi, meteorologi, hukum maritim, dan manajemen kapal.
- Kurikulum: Mencakup mata kuliah seperti Navigasi Laut, Meteorologi Maritim, dan Manajemen Keselamatan Kapal.
- Prospek Karier: Lulusan dapat bekerja sebagai perwira di kapal niaga, perusahaan pelayaran, atau instansi pemerintah seperti Kementerian Perhubungan.
- Keunggulan: Program ini dilengkapi dengan praktik langsung di kapal latih dan laboratorium navigasi modern.
2. Diploma IV (D-IV) Teknika
Program studi Teknika fokus pada pembentukan ahli di bidang mesin kapal, seperti Kepala Kamar Mesin atau Masinis. Taruna akan mempelajari sistem propulsi, perawatan mesin, dan teknik kelistrikan kapal.
- Kurikulum: Mencakup mata kuliah seperti Teknik Mesin Kapal, Sistem Propulsi, dan Otomasi Mesin Kapal.
- Prospek Karier: Lulusan dapat bekerja di perusahaan pelayaran, galangan kapal, atau industri maritim.
- Keunggulan: Fasilitas laboratorium mesin kapal yang lengkap dan peluang magang di perusahaan pelayaran ternama.
3. Diploma IV (D-IV) Tata Laksana Angkutan Laut dan Kepelabuhan
Program studi ini dirancang untuk mencetak ahli di bidang administrasi dan manajemen pelayaran serta kepelabuhanan. Taruna akan mempelajari manajemen logistik, hukum maritim, dan operasional pelabuhan.
- Kurikulum: Mencakup mata kuliah seperti Manajemen Pelabuhan, Logistik Maritim, dan Hukum Angkutan Laut.
- Prospek Karier: Lulusan dapat bekerja di perusahaan pelayaran, pelabuhan, atau instansi pemerintah seperti Pelindo.
- Keunggulan: Kerjasama dengan pelabuhan-pelabuhan besar di Indonesia untuk praktik lapangan.
Persyaratan Umum Pendaftaran
Sebelum mendaftar, pastikan kamu memenuhi persyaratan umum berikut:
- Warga Negara Indonesia
- Usia:
a. Diploma IV, minimal 16 tahun dan maksimal 23 tahun per 1 September 2025
b. Diklat Pelaut Tk III (Crash Program) Non Diploma, minimal 16 tahun dan maksimal 25 tahun per 1 September 2025 - Tinggi badan minimal 160 cm (pria) dan 155 cm (wanita).
- Nilai rata-rata Ijazah
a. Lulusan tahun 2023 dan sebelumnya, nilai rata-rata ujian tulis tidak kurang dari 2,8 (skala 1-4) atau 7,0 (skala 1-10) atau 70,00 (skala 10-100)
b. bagi ijazah belum terbit dapat menggunakan rata-rata nilai komponen pengetahuan semester 1-5 tidak kurang dari 2,8 (skala 1-4) atau 7,0 (skala 1-10) atau 70,00 (skala 10-100) - Sehat, tidak cacat fisik dan mental, bebas HIV/AIDS dan narkoba
- Tidak bertato atau bekas tato, tidak bertindik atau bekas tindik
- Tidak sedang menjalani dan atau terancam hukuman pidana karena melakukan kejahatan
- Belum pernah diberhentikan secara tidak hormat dan atau mengundurkan diri sebagai taruna/taruni di lingkungan Badan Pengembangan SDM Perhubungan
- Bersedia diberhentikan dengan tidak hormat jika melakukan tindakan kriminal, anatar lain:
– Mengkonsumsi dan atau memperjualbelikan narkoba
– Melakukan tindakan kekerasan
– Melakukan tindakan asusila atau penyimapangan seksual - Ketajaman penglihatan normal dan tidak buta warna
- Bersedia menandatangani surat pernyataan calon taruna/taruni bermaterai yang berisi tentang kesanggupan tidak menikah sebelum dan selama pendidikan, baik surat pernyataan dalam bentuk tertulis atau seccara digital
- Menyetujui hasil seleksi penerimaan taruna/taruni baru, bersedia diberhentikan secara tidak hormat jika terbukti melakukan tindak kriminal
- Memiliki surat elektroni/email dan nomor telepon aktif
- Lulus SMA/MA/SMK/MAK/Sederajat
Persyaratan Khusus
Selain persyaratan umum di atas, terdapat juga persyaratan khusus untuk setiap Program Studi PIP Semarang
1. Program Studi D-IV Nautika
- SMA / MA Peminatan MIPA/IPA, sederajat, SMA Kurikulum Merdeka Kelompok Mata Pelajaran MIPA (Matematika dan Fisika)
- SMK Kompetensi Nautika Kapal Niaga (yang telah Approved DJPL)
- Jalur Prestasi dibidang Olahraga, Bahasa dan Ilmu Pengetahuan
2. Program Studi D-IV Teknika
- SMA / MA Peminatan MIPA/IPA, sederajat, SMA Kurikulum Merdeka Kelompok Mata Pelajaran MIPA (Matematika dan Fisika)
- SMK Kompetensi Teknika Kapal Niaga (yang telah Approved DJPL)
- SMK / MAK Program keahlian: Teknik Mesin; Teknik Otomotif; Teknik elektronika (kecuali kompetensi Teknik Audio Video dan Intrumen Medik); Teknik Ketenagalistrikan; Teknik Permesinan Kapan; Teknik Instrumen Industri; Teknik Industri
- Jalur Prestasi dibidang Olahraga, Bahasa dan Ilmu Pengetahuan
3. Program Studi D-IV Tata Laksana Angkutan Laut dan Kepelabuhan
- SMA / MA Peminatan MIPA/IPA, sederajat
- SMA / MA Peminatan IPS, Bahasa, sederajat
- SMK Program Keahlian Pelayaran Kapal Niaga
- SMK / MAK Bidang Keahlian Bisnis dan Manajemen
- SMK / MAK Bidang Keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi
- Jalur Prestasi dibidang Olahraga, Bahasa dan Ilmu Pengetahuan
4. Diklat Pelaut TK III Non Diploma Nautika
- SMA / MA Peminatan MIPA/IPA, sederajat, SMA Kurikulum Merdeka Kelompok Mata Pelajaran MIPA (Matematika dan Fisika)
- SMA / MA Peminatan IPS, sederajat
- SMK Kompetensi Nautika Kapal Niaga
5. Diklat Pelaut Tk III Non Diploma Teknika
- SMA / MA Peminatan MIPA/IPA, sederajat, SMA Kurikulum Merdeka Kelompok Mata Pelajaran MIPA (Matematika dan Fisika)
- SMA / MA Peminatan IPS, sederajat
- SMK Kompetensi Teknik Kapal Niaga
- SMK / MAK Program Keahlian: Teknik Mesin; Teknik Otomotif; Teknik elektronika (kecuali kompetensi Teknik Audio Video dan Intrumen Medik); Teknik Ketenagalistrikan; Teknik Permesinan Kapan; Teknik Instrumen Industri; Teknik Industri
Tata Cara Pendaftaran
- Pendaftar wajib memastikan surat elektronik / email yang akan digunakan masih aktif
- Melakukan pendaftaran online dimulai tanggal 3 Februari 2025 sampai dengan 11 April 2025 pukul 16.00 WIB dan mengupload dokumen melalui portal
– pendaftar Diploma IV dan Jalur Prestasi https://pendaftaran.pip-semarang.ac.id
– pendaftar Diklat Laut Tk III (Crash Program) Non Diploma https://pendaftarandp3.pip-semarang.ac.id - Pengisian formulir pendaftaran harus sesuai dengan berkas yang akan diunggah. Adapun berkas yang disiapkan sebagai berikut
– Foto terbaru, setengah badan menggunakan kemeja putih berlatar belakang merah, menghadap kedepan (format jpg, maks 1 MB)
– Kartu Tanda Penduduk (KTP) / Kartu Keluarga (KK), bagi pendaftar yang belum memiliki KTP dapat menggunakan Surat Keterangan Kependudukan dari Kelurahan (format .pdf, maks 1 MB)
– Ijazah SMA / MA / SMK / MAK / Sederajat bagi pendaftar yang telah LULUS (format .pdf, maks 1 MB). Bagi peserta yang ijazah belum terbit dapat menggunakan Surat Keterangan Lulus (SKL) / Surat Keterangan Masih Aktif di Semester Akhir dengan melampirkan Rekap Nilai Ujian Sekolah dan atau Rekap Nilai Rapor semester I s.d IV (format .pdf, naks 1 MB)
– Surat Pernyataan calon taruna / taruni bermaterai Rp 10.000 (format .pdf, maks 1 MB)
– Bagi yang sudah pernah mendaftar di tahun sebelumnya, harus menggunakan email baru / belum pernah digunakan untuk mendaftar diwebsite https://pendaftaran.pip-semarang.ac.id atau https://pendaftarandp3.pip-semarang.ac.id
Tahapan Seleksi
- Jadwal dan ketentuan pelaksanaan tiap seleksi akan diumumkan lebih lanjut melalui portal
– Pendaftar Diploma IV https://pendaftaran.pip-semarang.ac.id
– Pendaftar Diklat Laut Tk III (Crash Program) Non Diploma https://pendaftarandp3.pip-semarang.ac.id - Biaya seleksi dibayarkan secara total dari semua tahapan, kecuali pada tahapan biaya pendaftaran
- Biaya pendaftaran sebesar Rp 135.000
- Tahapan dan Biaya Seleksi sebagai berikut
- Jadwal dan ketentuan pelaksanaan tiap seleksi akan diumumkan lebih lanjut melalui portal
No. | Tahapan Seleksi | Biaya Seleksi | Biaya Seleksi (Jalur Prestasi) |
---|---|---|---|
a | Seleksi Akademik | 150.000 | – |
b | Seleksi Kesehatan | 1.550.000 | 1.550.000b |
c | Seleksi Kesamaptaan | 100.000 | 100.000 |
d | Seleksi Psikologi | 450.000 | 450.000 |
e | Seleksi Wawancara | 100.000 | 100.000 |
Total Biaya Seleksi | 2.350.000 | 2.200.000 |
FAQ (Pertanyaan yang Sering Ditanyakan)
- Apakah PIP Semarang menerima perempuan?
Ya, PIP Semarang menerima calon taruna perempuan dengan persyaratan yang sama. - Berapa lama masa pendidikan di PIP Semarang?
Masa pendidikan biasanya 3 tahun, termasuk praktik di kapal latih. - Apakah ada beasiswa untuk taruna PIP Semarang?
Ya, PIP Semarang menyediakan beasiswa untuk taruna berprestasi dan kurang mampu.
Jadi, siapkah kamu menjadi bagian dari keluarga besar PIP Semarang? Segera persiapkan dirimu dan daftar Program Kedinasan Bimbel BIC sekarang juga! Semoga informasi ini bermanfaat dan membantu kamu dalam proses pendaftaran.
0 Comments